Have an account?

Selamat datang di blog Desa Serut, sarana informasi desa secara online untuk warga desa di manapun berada

Posted by Novitik on Jumat, 05 November 2010 in
Hari ini (Jumat, 5 November 2010), wilayah Gombong, Karanganyar, Kebumen dan sekitarnya, termasuk Desa Serut, diselimuti mendung yang gelap. Bukan air yang akan turun sebagai hujan, tapi abu vulkanik dan pasir yang turun akibat dari meletusnya gunung merapi di Jogja. Sebagian warga memilih untuk tetap tinggal di rumah mereka, tapi sebagian lagi tatap beraktivitas seperti biasa walau harus diguyur abu dan terpaksa mengenakan payung untuk berlindung. Jalan-jalan begitu kotor tertutup abu, udara juga terlihat kotor, di sebagian sekolah bahkan ada yang sengaja membagikan masker gratis kepada warga sekolah untuk melindungi pernafasan agar tidak terlalu banyak menghirup udara yang tercemar abu dan belerang seperti yang dilakukan di SMPN 2 Gombong (seperti yang diungkap oleh Kepala Sekolah Bpk. Walyono, S.Pd).Begitulah suasana hujan abu yang dapat dimuat di berita desa serut kali ini, kita berharap smoga hujan abu ini bisa memberi manfaat dan menyuburkan tanah, bukan bencana dan musibah bagi kita semua. Semoga Desa Serut dan sekitarnya juga selalu dalam lindungan Alloh yang maha kuasa. amin ya rabbal alamin...
MONGGO DIKOMENTARI!!!

0 Responses to “Hujan Abu Vulkanik Merapi”:

Posting Komentar